Jepara – Kementerian Agama Kabupaten Jepara dalam hal ini MAN 1 Bawu Jepara mengadakan Pisah Sambut Kepala dan Ka.TU di Aula lantai 2 MAN 1 Bawu Jepara, Senin (22/1).
Kegiatan ini dihadiri Kepala Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara, Nor Rosyid, Kasubbag. TU, Kasi.Penma, Kasi. PHU, Pengawas Pendidikan Madrasah, Ketua Komite Madrasah, Kepala MAN 1 Bawu Jepara yang baru dan yang lama, Kepala Tata Usaha yang baru dan yang lama, Guru, staf Tata Usaha, Ketua OSIS, perwakilan siswa, guru MAN 1 Bawu Jepara, Forkopimcam, Kepala Madrasah KKMA se-kabupaten Jepara dan beberapa tamu undangan lainnya.
Kepala MAN 1 Bawu Jepara yang lama, Amiruddin Aziz, dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya terhitung sudah cukup lama bertugas di MAN 1 Bawu Jepara ini.
“Cukup lama kami bertugas di MAN 1 bawu Jepara ini. Terhitung mulai tanggal 01 Maret 2012 hingga 2018. Sudah hampir 6 tahun kami bertugas disini” ujarnya.
Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih setulus hati kepada semua pihak yang telah mendukung beliau mulai dari awal bertugas hingga akhir.
“Kami berterima kasih setulus hati kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu kami selama kami bertugas disini. Semoga nantinya madrasah ini bisa lebih maju dan berkembang di masa yang akan datang” ujarnya
Beliau juga tak lupa meminta maaf kepada semua pihak apabila ada kesalahan yang telah diperbuat.
“Ini adalah kesempatan terakhir kami bisa bertemu dan bertatap muka secara langsung dan mudah dengan anda semua, komite, guru dan karyawan, apabila ada kesalahan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila selama bertugas kami membuat kesalahan yang membekas dihati bapak atau ibu semua” tutup Amiruddin Aziz.
Sementara itu, Kepala MAN 1 Bawu Jepara yang baru, Ahmad Rif’an, dalam sambutannya menyampaikan, “kami akan memberi yang terbaik bagi madrasah ini. Sehingga di masa mendatang, madrasah ini bisa menjadi yang terbaik. Tidak hanya di kancah kota Jepara saja, tetapi juga di tingkat nasional pada umumnya” ujarnya.
Sebagai penutup, beliau juga tak lupa memberi pesan kepada seluruh elemen madrasah,
“Kami ingat pesan almukarrom KH. Sya’roni Ahmadi ketika kami bersilaturrahim ke rumah beliau, beliau memberi satu pesan kami untuk menjaga kelangsungan hidup madrasah, yakni; kompak, kompak dan kompak. Karena dengan kekompakan kita akan meraih keberhasilan. Dan keberhasilan itu akan datang dan indah pada waktunya” tutupnya
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara, Nor Rosyid, dalam sambutannya menyampaikan,
“Guru dimasa kini, harus menjadi pembaharu. Jangan sampai guru dimasa kini masih sepeti guru dari masa lalu dan menggunakan teknologi masa lalu. Guru harus mau mengubah diri dan bahkan mampu menjadi pembaharu dalam dunia pendidikan. karena dengan hal baru, guru bisa berkreasi dan berinovasi dan siap menghadapi tantangan zaman” ujar Nor Rosyid. (fm)