Jepara, 23 Oktober 2024. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara, H. Akhsan Muhyiddin, hadir dan memberikan sambutan dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Penyelenggara Zakat Wakaf yaitu Pendampingan Program Kampung Zakat. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula II KanKemenag Kab. Jepara dengan jumlah peserta 40 orang terdiri dari perwakilan Kabag Kesra Kab. Jepara, BAZNAS Kab. Jepara, Camat Tahunan, Kepala KUA Tahunan, Petinggi dan Perangkat Desa Platar, Penyuluh Agama Islam Kec. Tahunan, dan mustahiq dari Desa Platar. Sesuai SK Dirjen Bimas Islam Nomor 282 Tahun 2023 tentang 422 Lokasi Kampung Zakat tahun 2023, Desa Platar adalah desa yang ditunjuk sebagai Kampung Zakat di Kabupaten Jepara.
Dalam sambutannya, H. Akhsan Muhyiddin menyampaikan, “Kampung Zakat, yang didukung oleh Undang-Undang ini, bertujuan untuk mengoptimalkan pengumpulan dan distribusi zakat di tingkat lokal. Melalui pengelolaan yang baik, kita dapat membantu masyarakat yang membutuhkan, seperti fakir miskin, anak yatim, dan mereka yang terdampak bencana. Dengan demikian, zakat bukan hanya menjadi kewajiban, tetapi juga solusi untuk mengurangi kesenjangan sosial di masyarakat”.
Kegiatan dilanjutkan dengan pentasharufan zakat kepada para mustahiq dari Desa Platar. Selanjutnya, Penyelenggara Zakat dan Wakaf, H. Bin H.M. Burhan memberikan materi yang berkaitan dengan Kampung Zakat, mulai dari definisi Kampung Zakat, sampai tujuan diadakannya kampung zakat dan juga problem yang dihadapi dalam melakukan pendampingan kampung zakat. “Melalui program Kampung Zakat, Kementerian Agama mengajak semua pihak untuk berpartisipasi dalam program pengentasan kemiskinan, program ini memiliki tujuan jangka panjang, yaitu untuk merubah status mustahik menjadi muzaki. Oleh karena itu, adanya kolaborasi antara pemerintah, Lembaga Amil Zakat, berbagai stakeholder serta partisipasi masyarakat sangat diperlukan untuk menyukseskan program ini”, pungkasnya.(UN)
Efisiensi Layanan Eazy Passport untuk Calon Jemaah Haji Jepara
Jepara – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara kembali melaksanakan layanan Eazy Passport yang berlokasi di PLHUT, Kantor Kementerian Agama Kabupaten...
Read more