Jepara – Saat ini, pembelajaran jarak jauh secara daring mau tidak mau harus menjadi pilihan dari hampir seluruh sekolah dan madrasah yang ada di Indonesia, mengingat situasi pandemi yang belum menunjukkan tanda-tanda penurunan, dan juga sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) empat menteri tentang kententuan kegiatan pembelajaran dimasa Covid-19 serta Edaran Pemerintah Kabupaten Jepara yang pemberlakuannya masih sampai dengan 30 September 2020.
Untuk menunjang kemampuan guru dalam melakukan kegiatan pembelajaran secara daring, maka Madrasah Jepara berinisiasi melaksanakan bimbingan teknis penggunaan beberapa aplikasi pembelajaran daring, Google Classroom dan Google meet, bertempat di ruang guru madrasah / laborartorium bahasa setempat.
Dra. Hj. Lutfiah Selaku Kepala Seksi Pendidikan Kantor Kementerian Agama dalam sambutan di tengah sosialisasi yang diikuti 113 Madrasah Jepara sesuai Protokol Kesehatan hari ketiga (24/07) menyampaikan, dalam situasi saat ini Pihak Madrasah, utamanya Kepala Madrasah dan para guru harus lebih kreatif dan inovatif dalam melakukan kegiatan pembelajaran. Beberapa aplikasi pembelajaran bisa dicoba untuk digunakan dalam pembelajaran daring.
“Pada Masa Pandemi saat ini, secara daring berbagai aplikasi pembelajaran yang ada bisa dicoba. Aplikasikan agar siswa tidak bosan. Guru terlatih ikuti perkembangan teknologi guna optimalkan pembelajaran” ungkap Lutfiah
Kegiatan yang dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan kepada para guru agar tidak gagap teknologi, karena saat ini guru mau tidak mau harus bisa berbagai hal baru yang bisa menunjang dalam melaksanakan kewajibannya dalam melakukan kegiatan pembelajaran terus maksimal. Yakinkan bahwa guru-guru di Madrasah Jepara ini adalah guru-guru yang luar biasa, guru yang mau menjadi pembelajar dan pendidik, guru yang punya tanggung jawab tinggi sebagai seorang abdi negara.
“Semoga Allah meridhoi ikhtiar kita mencerdaskan generasi bangsa, dan semua guru bisa menerapkan pembelajaran yang bermanfaat dengan penyesuaian metode daring saat ini,” tutupnya. (sn/rf)