Jepara – Sebanyak lima santri juara 1 Lomba Nasional Musabaqoh Qiroatil Kutub (MQK) di Ponpes Roudlotul Mubtadiin Gemiring Lor Mayong Jepara, yang berasal dari Kab. Jepara, dihadiahi sepeda motor oleh Bupati Jepara, Ahmad Marzuki.
Pemberian hadiah ini merupakan reaslisasi janji sebelumnya oleh Bupati yang pernah diutarakan pada saat apel upacara kesiapan MQK di Alun-alun Jepara.
“Ini (pemberian hadiah motor) sesuai dengan janji saya, ketika upacara di alun-alun dalam rangka menyongsong kegiatan MQK di Jepara. Saat itu saya berjanji memberikan hadiah motor untuk mereka juara 1 (yang berasal dari Jepara). Alhamdulillah semuanya sudah siap diberikan kepada penerima,” kata Marzuqi, Senin (18/12/2017), saat apel pagi di Halaman Pendopo Kabupaten Jepara.
Lima santri juara itu adalah Ahmad Busro juara lomba Ilmu Hadist Ulya kategori putra, Wildatul Muyasiroh juara lomba Fiqh Wustho kategori putri, keduanya berasal dari Ponpes Roudlotul Mubtadiin Balekambang.
Tiga santri lain berasal dari Ponpes Darul Falah Amtsilati Bangsri, yaitu, Lailatul Fadilah juara lomba Tafsir Ulya kategori putri, Wasi’atur Rizqiyah juara lomba Akhlak Ula kategori putri, dan Mohammad Hizbullah juara lomba Fiqh Ulya kategori putra.
Lebih Lanjut Kepala Kementerian Agama Kab. Jepara, Nor Rosyid, sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bupati Jepara atas penghargaan dan hadiahnya terhadap para juara 1 MQK ini. “Semoga dengan penghargaan ini, tidak hanya para juara, tetapi juga santri lain agar lebih bersemangat dalam mempelajari Kitab Kuning. Karena kitab kuning merupakan sumber ilmu dari para Ulama’ terdahulu. Dengan menguasai Ilmu baca kitab kuning ini, para santri diharap bisa meneruskan perjuangan para Ulama’ terdahulu dan dapat meneruskan dakwahnya” tutupnya. (fm)